Notification

×

Iklan

Didukung Clarysa Property, Smash News Corporation Gelar Baksos pada Penghujung Ramadhan 1445 H

8 Apr 2024 | April 08, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-04-08T14:08:15Z
Momen pembagian santunan pada santri Al Ikhlas. Foto: ref


Lumajang - Sebagai wujud bentuk kepedulian antar sesama, Smash News Corporation yang didukung oleh developer ternama yakni Clarysa Property menggelar baksos di penghujung bulan suci Ramadhan 1445 H di Musholah Al Ikhlas dusun Biting Desa Kutorenon Kecamatan Sukodono Kabupaten Lumajang.


Smash News Corporation, yang saat itu diwakili oleh Agus Hermawan, mengumpulkan santriwan dan santriwati untuk memberikan bingkisan dan santunan kepada mereka yang belajar Al Qur'an di Musholah Al Ikhlas.


Sedikitnya 25 santri diundang dalam kegiatan yang dikemas dalam acara buka puasa bersama pada Senin (8/4/2024) petang.


Di sela acara, Agus juga berujar, meski acara kali ini digelar dengan sangat sederhana, namun diharapkan bisa membahagiakan, santriwan dan santriwati yang terdiri dari anak yatim dan tahfidz qur'an.


"Kami berharap, semoga acara seperti ini bisa berlanjut pada tahun-tahun berikutnya dan bisa meningkatkan jumlah penerimanya," kata Agus.


Diterangkannya pula, dia bahkan tak menyangka, jika kegiatan itu disambut baik oleh masyakarat sekitar. Pasalnya, banyak keluarga yang turut menyediakan berbagai jenis makanan untuk dinikmati bersama saat berbuka puasa.

Saat berbuka puasa bersama warga. Foto: red 


"Terimakasih atas dukungan masyarakat. Sungguh di luar perkiraan kami antusiasme warga. Padahal, kita hanya berbagi dengan nilai yang tidak seberapa," kata Agus.


Sementara itu, ustadzah Supati, guru ngaji yang mengajar di Musholah Al Ikhlas tersebut mengucapkan banyak terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini.


"Semoga kegiatan di sini bisa menjadi motivasi bagi perusahaan lain untuk berbagi dengan kami yang ada di desa,' terangnya.


Supati juga mengatakan, kegiatan ini juga mendapatkan dukungan dari warga sekitar. Terbukti, dengan sukarela, banyak warga yang turut menyediakan berbagai menu masakan untuk dinikmati saat berbuka puasa.


"Warga sekitar musholah sangat menyambut baik kegiatan seperti ini. Sebab di daerah sini, jarang sekali dilirik oleh donatur-donatur yang ada di kota Lumajang," pungkasnya. (diah)

×
Berita Terbaru Update